by 22.03 0 komentar


PENGAMATAN PADA SEL TUMBUHAN
1.        Tujuan
Mengamati struktur umum sel tumbuhan.
2.        Dasar Teori
            Semua makhluk hidup dibangun oleh sel yang merupakan unit dasar fisiologis dan morfologis makhuk hidup baik tumbuhan maupun hewan. Kata “sel” pertama kali ditemukan oleh Robert Hooke tahun 1655 ketika mengamati irisan tipis jaringan gabus menggunakan mikroskop sederhana. Ia melihat irisan tipis tersebut seperti sarang laba-laba. Bentuk yang sama ditemukan juga pada jaringan tumbuhan yang lain yang terlihat seperti ruang-ruang kecil. Kmudian ia beri nama cellula yang berarti ruang kecil. Robert Hooke hanya mengamati dinding selnya saja namun tidak mengamati inti selnya.
Berikut perkembangan teori sel yang dikemukakan oleh para ahli :
1.      Mirabel
Tahun 1808 melaporkan bahwa tumbuhan terdiri dari jaringan yang terdiri dari sel.
2.      Lamarck
Tahun 1809 mengatakan bahwa pada organism hidup sel mempunyai fungsi penting tertentu.
3.      R.J.H Dutrochet
Tahun 1824 memperlihatkan bahwa hewan dan tumbuhan terdiri dari sel-sel dan sel-sel tersebut bersatu dengan kekuatan adhesi.
4.      Turpin
Tahun 1826 melaporkan terjadinya pembelahan sel.
5.      H. Von Mohl
Tahun 1831 menerangkan pembelahan sel.
6.      M.J Schleiden
Tahun 1838 menerangkan adanya nukleous dan mengusulkan teori sel bersama T. Schwann.
7.      T. Schwann
Tahun 1839 mempergunakan teori sel untuk hewan.
8.      Rudolf Virchow
Tahun 1855 menyatakan bahwa semua sel berasal dari sel lain atau Omnis-cellula-e-celula.
Teori sel berasal dari M.J Schleiden dan Schwann dari bangsa Jerman. Schwann percaya bahwa pembentukan sel sama seperti pembentukan Kristal.
Struktur Sel
Ada dua macam tipe sel utama yaitu prokariotik dan eukariotik.
1.      Prokariotik
Berasal dari kata Pro = primitive, karyon = inti. Sel masih sederhana/ primitive, inti sel tidak dapat dilihat di bawah mikroskop meskipun telah diberi pewarnaan. Hal ini dikarenakan zat inti belum mempunyai pembungkus selaput inti. Sel prokariotik terdiri dari materi inti (DNA,RNA, dan protein inti), sitoplasma (tidak terdapat organel-organel sel seperti badan golgi dsb), dan dibungkus oleh selaput sel  pada bagian luarnya. Contoh yaitu ganging hijau biri dan alga hijau-biru.
2.      Eukariotik
Berasal dari kata Eu= baik dan karyon = inti. Sel eukariotik sudah mempunyai inti yang jelas. Inti sel dibangun oleh selaput inti (membrane inti). Sudah dapat dilihat di bawah mikroskop. Pada sitoplasma terdapat organel-organel seperti badan golgi dsb. Contoh yaitu sel hewan dan sel tumbuhan.
Gambar sel tumbuhan


3.        Alat dan Bahan
1.      Kaca objek dan kaca penutup                        6.  Daun bawang
2.      Mikroskop                                                      7.  Daun Rhoe discolor
3.      Pisau atau cutter                                             8.  Bawang merah                              
4.      Pinset                                                             9.  Gabus (batang ubi kayu)
5.      Bawang merah                                               10. Daun mangga
4.        Langkah kerja
1.      Kupas selaput tipis pada daun bawang, daun Rhoe discolor ungu dan hijau, selaput pada bawang merah, bawang putih, daun mangga dan pada gabus.
2.      Setelah selaput/ sayatan tipis itu jadi letakkan di atas kaca objek lalu tutuplah dengan kaca penutup. Lakukan hal yang sama secara bergantian.
3.      Amati objek di bawah mikroskop. Aturlah cahaya pada mikroskop agar pengamatan dapat dilakukan dengan baik.
4.      Gambarlah hasil pengamatan.
5.        Data Pengamatan
No.
Nama
Gambar
Gambar percobaan
1.
Bawang putih melintang

2.
Bawang putih membujur

3.
Bawang merah


4.
Discolor ungu


5.
Daun Rhoe discolor hijau

6.
Gabus

7.
Daun bawang

8.
Daun mangga

6.        Kesimpulan
Berdasarkan hasil pengamatan terhadap beberapa sel tumbuhan dapat ditarik kesimpulan bahwa sel pada tumbuhan yang terlihat sesuai dengan penelitian Robert Hooke yaitu seperti jaringan/ sarang laba-laba/ seperti rongga-rongga kecil.http://yukbelajarnulis.blogspot.com/2012/04/pengamatanpada-sel-tumbuhan-1.html#!/2012/04/pengamatanpada-sel-tumbuhan-1.html

andrew eryawan ahmad rifki

Developer

Cras justo odio, dapibus ac facilisis in, egestas eget quam. Curabitur blandit tempus porttitor. Vivamus sagittis lacus vel augue laoreet rutrum faucibus dolor auctor.

0 komentar:

Posting Komentar